
Maros – Selain terbit dalam edisi cetak (print), Majalah Maros Baik terbitan Bagian Humas Pemkab Maros kini hadir dalam format digital.
Format digital yang dibaca secara online ini menjangkau pembaca lebih banyak pembaca dibanding edisi cetak yang pendistribusiannya terbatas.
“Kami sengaja membuat majalah Maros Baik dalam dua edisi yakni edisi cetak dan edisi digital agar dapat menjangkau pembaca lebih banyak dari seluruh belahan dunia,” kata Kabag Humas Pemkab Maros, Kamaluddin Nur, Rabu (24/4/2013).
Majalah Maros Baik edisi digital ini bisa dibuka melalui komputer, laptop, smartphone, dan perangkat online lainnya. Majalah Maros Baik menyajikan berita dan informasi terkait pemerintahan, pembangunan, dan kemasyarakatan. Untuk membaca Majalah Maros Baik ini secara online, klik di sini. (Alim)