Home / Headline / Peringatan HUT Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Maros ke-22

Peringatan HUT Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Maros ke-22

Maros–  Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Maros memperingati Hari Ulang Tahunnya yang ke-22 dengan mengangkat tema Membangun Ketahanan Perempuan Indonesia Melalui Kesehatan Mental dan Pemulihan Bisnis UMKM. Kegiatan ini dilaksanakan di Ruang Pola Kantor Bupati Maros, Senin (20/12/2021).      

Bupati Maros HAS Chaidir Syam bersama Sekretaris Daerah A Davied Syamsuddin berkesempatan hadir pada acara ini. Tentunya juga Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Maros A Indira Kusuma beserta jajaran pengurus Dharma Wanita Persatuan selaku pemangku kepentingan, Penasihat Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Maros Hj UlfiahNur Yusuf dan para Asisten Setda, Kepala Perangkat Daerah dan Pengurus Tim Penggerak PKK Kabupaten Maros.    

Meningkatkan kemampuan ekonomi para pelaku usaha UMKM khususnya ibu-ibu Dharma Wanita Persatuan dalam mempertahankan usahanya di masa pandemi Covid-19 dan meningkatkan kepercayaan diri dalam upaya menjaga kesehatan mentalnya menjadi prioritas dalam peringatan HUT Dharma Wanita Persatuan kali ini  di samping memastikan program kerja Dharma Wanita Persatuan saat ini yang berorientasi mewujudkan kesejahteraan masyarakat melalui pendidikan ekonomi dan sosial budaya.      

Pada kesempatan ini, Bupati Maros HAS Chaidir Syam menyampaikan harapannya: “…..saya berharap ibu-ibu Dharma Wanita Persatuan ikut membantu memberikan penyadaran kepada masyarakat kita agar ‘herd immunity’ di Kabupaten Maros bisa mencapai target yakni paling tidak di kisaran 70% diamana saat ini kita sudah mencapai angka 51%”.     

“Harapan kita, oraginasasi ini menjadi wadah silahturahmi, organisasi penjalin kebersamaan diantara ibu-ibu semua, maka marilah kita jadikan Dharma Wanita Persatuan sebagai organisasi rumah utama ibu-ibu para isteri ASN” tandas Bupati.     

Sejalan dengan yang disampaikan Bupati, Sekretaris Daerah Andi Davied Syamsuddin mengimbau ibu-ibu Dharma Wanita Persatuan: “Momentum ini kita jadikan sebagai sarana untuk merefleksi diri sebagai organisasi perempuan yang mendiri dengan visi menjadi organisasi isteri Aparatur Sipil Negara yang professional dan mengambil peran aktif serta strategis dalam pembangunan bangsa. Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Maros harus menjadi center of excellence khususnya bagi suami mau pun untuk negeri ini sebagaimana pepatah ‘tidak ada suami yang hebat tanpa didampingi oleh seorang istri yang hebat pula”.

Dharma Wanita Persatuan saat ini terus berkembang namun perlu makin meningkatkan citra organisasi kedepan, rasa percaya diri kaum perempuan harus lebih dibangun dengan mendorong peran perempuan yang bukan hanya untuk merubah perilaku dalam lingkup keluarga tapi juga harus menjadi perempuan yang dapat mengambil keputusan yang strategis.                                 

Lebih lanjut Sekda mengingatkan bahwa Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Maros harus tetap menjaga kodratnya sebagai isteri dan ibu bagi anak-anaknya, harus tetap berkualitas dan mampu membagi waktu secara preoporsional untuk keluarga dan untuk berorganisasi.  (DisKominfo) 

Check Also

Jelang Pelaksanaan Pemilu 2024, Pemkab Maros Bersama Seluruh Unsur Terkait Gelar Apel Kesiapsiagaan Penangan Keamanan dan Kesehatan

Maros– Jelang Pelaksanaan Pemilihan Umum serentak yang akan dilaksanakan pada 14 Februari 2024, Pemerintah Daerah …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

.