Home / Headline / Bupati Maros Hadiri Pelantikan DPC Pemuda Tani HKTI Maros

Bupati Maros Hadiri Pelantikan DPC Pemuda Tani HKTI Maros

Maros- Bupati Maros HAS Chaidir Syam menghadiri Pelantikan Dewan Pengurus Cabang Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Kabupaten Maros Periode 2021-2026 di Main Hall Grand Mall-Maros, Minggu (01/08/2021).

Pelantikan kepengurusan baru ini mengusung tema “Muda Keren, Muda Bertani”.  Kegiatan dirangkaikan dengan Pameran Produk Pertanian dan Peternakan serta Focus Group Discussion (FGD) yang dibuka langsung oleh Bupati.

Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan selamat atas pelantikan kepengurusan DPC Pemuda Tani HKTI dan berharap semoga kedepannya, organisasi ini memiliki komitmen yang sama yakni memajukan organisasi ke arah yang lebih baik agar dapat bersinergi dengan pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat khususnya para petani.

“Saya berharap saudara-saudara mempunyai komitmen yang sama untuk memajukan organisasi ini ke arah yang lebih baik, serta dapat bersinergi dengan pemerintah daerah dalam rangka peningkatan kesejahteraan masyarakat khususnya para petani,”  tutur Bupati.

Beliau juga menyampaikan pentingnya regenerasi petani untuk kemajuan dan modernisasi Pertanian Indonesia. Jika regenerasasi ini dilakukan terhadap mayoritas petani muda atau kaum milenial yang biasanya mampu bekerja lebih produktif dan efesien dengan memanfaatkan teknologi serta cenderung lebih kreatif dan inovatif, maka target pemerintah untuk menjadikan Indonesia sebagai lumbung pangan dunia di tahun 2045 diyakini dapat tercapai.

Tampak hadir pada kegiatan ini Ketua DPRD Maros A Patarai Amir,  Dandim 1422 Maros, Ketua DPD Pemuda Tani HKTI Sulsel, Ketua DPD KNPI Maros, sejumlah Pimpinan OPD lingkup Pemkab Maros dan beberapa ormas/OKP Maros.   (DisKominfo)

Check Also

Selain di Rammang-Rammang, Bupati Maros Bersama Pj Gubernur Sulsel Lakukan Penanaman Pohon Sukun di TWA Bantimurung

Maros–  Bupati Maros H.A.S Chaidir Syam mendampingi Pj Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin untuk  kembali melakukan …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

.