Home / Headline / Dorong Kemandirian Usaha, Disnakertrans Adakan Pelatihan Teknik Sablon

Dorong Kemandirian Usaha, Disnakertrans Adakan Pelatihan Teknik Sablon

Maros–  Di jaman sekarang ini persaingan kerja dan usaha semakin ketat. Hal ini memicu orang-orang untuk lebih kreatif mencari peluang usaha mandiri. Mungkin saja awalnya hanya dianggap sebagai usaha sampingan, namun seiring dengan berjalannya waktu,apalagi dengan manage yang baik, bisa berubah menjadi usaha skala besar atau paling tidak cukup menjanjikan dan dapat diandalkan untuk jangka panjang. Banyak kisah para entrepreneur yang berhasil mendunia berkat ide sederhana atau berawal dari hal iseng mencoba atau sekedar usaha sampingan saja.

Salah satu bentuk usaha yang cukup menjanjikan yaitu Usaha Kaos Sablon. Mengingat kebutuhan akan kaos sekarang ini semakin meningkat dengan karakteristik yang nyaman dan dapat digunakan dalam setiap gaya busana, menjadi daya tarik tersendiri bagi konsumen.

Tanggap akan hal itu, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Maros melalui Program Pelayanan Penempatan dan Pemberdayaan Tenaga Kerja melaksanakan Pelatihan Teknik Sablon yang diikuti 30 peserta dan direncanakan akan berlangsung tiga hari dari Kamis hingga Sabtu (26 – 28/11/2020).

Kegiatan ini dibuka oleh Sekertaris Daerah  A Davied Syamsuddin  bertempat di Baruga B Kantor Bupati Maros. Dalam sambutanya beliau menjelaskan; “…..sablon adalah teknik untuk mencetak tinta di atas bahan dengan bentuk yang kita kehendaki dengan bantuan screen sablon dan rakel sablon dalam proses pengerjaannya.

Tampak para peserta begitu antusias dan sungguh-sungguh dalam mengikuti rangkaian kegiatan pelatihan ini.    (DisKominfo)

Check Also

Selain di Rammang-Rammang, Bupati Maros Bersama Pj Gubernur Sulsel Lakukan Penanaman Pohon Sukun di TWA Bantimurung

Maros–  Bupati Maros H.A.S Chaidir Syam mendampingi Pj Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin untuk  kembali melakukan …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

.