Juara Lomba Desa dan Kelurahan Maros

Maros – Bupati Maros Ir HM Hatta Rahman MM menyerahkan piala dan uang pembinaan kepada juara Lomba Kelurahan dan Desa tahun 2014 se Kabupaten Maros, Senin (24/3/2014) lalu.

LOMBA DESA KELURAHAN
Bupati Maros Ir HM Hatta Rahman MM bersama pejabat Maros dan para pemenang lomba desa dan kelurahan Kabupaten Maros. (Foto: Humas Pemkab Maros)

Kelurahan Soreang Kecamatan Lau keluar sebagai juara satu lomba kelurahan. Selain mendapat piala, Kelurahan Soreang juga mendapat uang pembinaan Rp 7 juta.

Juara II diraih Kelurahan Hasanuddin Kecamatan Mandai, sedangkan juara III direbut Kelurahan Pettuadae Kecamatan Turikale. Juara dua mendapat Rp 6 juta sedangkan juara tiga meraih Rp 5 juta.

Sementara juara satu lomba desa direbut Desa Cenrana Baru, Kecamatan Cenrana. Juara II dan III masing-masing direbut Desa Pa’bentengang Kecamatan Marusu dan Desa Lekopancing Kecamatan Tanralili.

Desa Cenrana Baru, Kecamatan Cenrana berhak atas uang pembinaan Rp 7 juta, sedangkan Desa Pa’bentengang mendapat Rp 6 juta sementara Desa Lekopancing mendapat Rp 5 juta.

Lomba Kelurahan dan Desa ini digelar oleh Badan Pemberdayaan Masyarakat Desa dan Kelurahan (BPMDK) Kabupaten Maros. (Alim)

Check Also

Antisipasi Potensi Bencana Banjir, Bupati Maros Pantau Langsung Kesiapsiagaan Posko BPBD Maros

Maros–  Kondisi curah hujan yang cukup tinggi disertai angin kencang di wilayah Maros membuat seluruh …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *