Pemkab Maros Tambah Saham di Bank Sulselbar

Maros – Pemkab Maros menambah modal saham di Bank Sulselbar. Penambahan ini tertuang dalam surat pelunasan setoran modal saham yang ditandandatangi Bupati Maros HM Hatta Rahman, demikian dikemukakan Pimpinan Bank Sulselbar Cabang Maros M Asril Azis.

Penandatangan surat pelunasan setoran modal saham itu dilakukan di stand Bank Sulselbar Cabang Maros di area Pameran Pembangunan Maros dua hari lalu.

M Asril Azis menjelaskan, komulatif penyetoran modal saham Pemkab Maros pada Desember 2012 lalu berada pada posisi Rp8 miliar, sementara pada Juni 2013 ini sebesar Rp4.5 miliar.

“Sehingga posisi modal saham Pemkab Maros di Bank Sulselbar saat ini berjumlah Rp12.5 miliar,” jelasnya saat ditemui, Rabu (26/6/2013).

Bank Sulselbar Maros
Bupati Maros HM Hatta Rahman dan Pimpinan Bank Sulselbar Cabang Maros M Asril Azis memperlihatkan surat penambahan modal Pemkab Maros. (Foto: Ilo)

Sementara Bupati Maros HM Hatta Rahman memgemukakan, penambahan modal saham ini membuktikan kalau keuangan Maros sudah semakin membaik dibanding tahun-tahun sebelumnya. (Ilo)

Check Also

Upaya Kendalikan Inflasi dan Stabilitas Harga Kebutuhan Pokok, Bupati dan Wabup Maros Dampingi Pj Gubernur Sulsel Tinjau Pasar Rakyat Butta Salewangang

Maros–  Bupati Maros HAS Chaidir Syam dan Wakil Bupati Hj Suhartina Bohari bersama Unsur Forkopimda …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *