Melalui Inovasi Traffic Light APBD, Sekda Maros Raih Peringkat Pertama Ajang Pameran Implementasi Proyek Perubahan LATPIMNAS Tingkat II


Makassar_Sekretaris Daerah Maros A.Davied Syamsuddin, S.STP., M.Si Meraih Juara 1 Proyek Perubahan pada Pameran Implementasi Proyek Perubahan Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II angkatan XII di Auditorium Hasanuddin Puslatbang KMP LAN RI Makassar, Selasa (17/09/2024).

Pameran yang dibuka oleh Kepala Pusat Penelitian dan Pengembangan (Kapus Litbang) LAN Makassar, Dr. Andi Taufik, M.Si,.

Kapus Litbang LAN Makassar, Dr. Andi Taufik, M.Si, mengungkapkan, dengan kegiatan ini maka bertambah 60 inovasi baru di Indonesia yang dihasilkan oleh para peserta pelatihan. Berbagai manfaat lain yang diperoleh dari pameran ini karena menjadikan inovasi sebagai program prioritas nasional.

“Saya membantu mengingatkan semua, apa yang telah dilakukan para pimpinan-pimpinan yang telah mengikuti pelatihan disini sudah keren banget,” ujarnya.

Ia juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh tim sukses yang telah hadir dan memberikan dukungan langsung kepada seluruh pimpinan yang telah menjadi tim yang solid, berkolaborasi dan bersinergi sehingga menghasilkan perubahan-perubahan penting di Negeri ini.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Maros A.Davied Syamsuddin meraih Juara 1 Proyek Perubahannya yaitu Traffic Light APBD, tak hanya itu saja Sekda Maros juga meraih beberapa penghargaan lainnya sebagai the collaborative reformer, the analytical reformer, the unity leader dan the best supporting team.

Sekda Maros mengungkapkan inovasi yang telah berjalan selamaa 2 bulan terakhir ini sebagai wujud dari pengendalian keuangan Daerah untuk menjaga keseimbangan antara
pendapatan dengan beban Belanja Daerah, sehingga menjamin ketersediaan Kas untuk membiayai program dan kegiatan Daerah.

“Traffic Light APBD menyerupai lampu merah yang ada dijalan yg mengatur lalu lintas kendaraan agar tetap lancar dan teratur. Dimana program ini dipimpin langsung oleh saya dan dijalankan bersama TIM pengendali keuangan Daerah kemudian dilaksanakan oleh bagian Pembangunan dan didukung oleh seluruh pengelola keuangan yang ada seluruh Perangkat Daerah” jelasnya

Lebih lanjut, ia menjelaskan program ini diinput dalam aplikasi TLA dengan melalui 3 tahapan yakni Laporkan, Analisa dan Koreksi
Pertama pelaporan, yaitu tahapan dimana seluruh perangkat daerah melaporkan realisasi keuangan baik pendapatan maupun belanja dan rencana kegiatan yang akan dilaksanakan, sehingga diketahui jumlah keseluruhan anggaran yang telah terealisasikan dan diketahui pula beban belanja yang harus disiapkan anggarannya.

“Pada tahapan pelaporan ini tersaji pula ketersediaan kas dengan Kondisi real time harian yg disampaikan oleh Bank Daerah sebagai rekening kas umum daerah. Keseluruhan data ini akan disajikan dalam sebuah matrix pengendalian traffic light APBD, dan disajikan dalam grafik dan perbandingan”

Kedua, Analisa kondisi keuangan dilakukan setiap hari melalui traffic light APBD dengan menginput data real dari transaksi harian yang terjadi.

Dalam tahapan ini Tim melakukan analisa pendapatan dan belanja Daerah dengan mempertimbangkan Saving untuk kondisi darurat ini dapat terlihat outputnya laporan kondisi keuangan Daerah melalui indikator TLA yaitu Kondisi hijau menandakan aman yaitu kondisi surplus dimana pendapatan lebih besar dari beban belanja, kuning hati-hati kondisi pendapatan dan belanja hampir seimbang dengan sedikit saving sementara merah waspada menandakan defisit dimana beban belanja lebih besar dari pendapatan.

Dan yang terakhir tahapan koreksi, menyesuaikan rencana kegiatan dengan kondisi keuangan dan urgensi. Melalui aplikasi ini, keuangan Daerah dapat terpantau dan terkendali sehingga terhindar dari kegagalan atau keterlambatan bayar yang akan menghambat pelaksanaan program dan kegiatan Daerah. (DisKominfo-SP)

Check Also

Program Makan Bergizi Gratis Resmi Diluncurkan di Kabupaten Maros

Maros_Pemerintah Kabupaten Maros hari ini, Senin 06 Januari 2025, secara resmi meluncurkan Program Makan Bergizi …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *