Bupati Maros: Selamat Berjuang Kafilah Maros di STQ Sulsel

Bupati Maros HM Hatta Rahman melakukan pelepasan kafilah Maros yang akan bertanding pada Seleksi Tilawatil Quran (STQ) tingkat Provinsi Sulsel di Parepare.

 

Pelepasan kafilah dilakukan di Gedung Serba Guna Pemkab Maros dalam Peringatan Isra Mi’raj lingkup Pemkab Maros, Kamis (27/4/2017).

“Selamat berjuang para kafilah Maros. Semoga meraih prestasi lebih baik,” ujarnya.

Kabag Sosial dan Keagamaan Setda Pemkab Maros Suharto Latief menyampaikan, jumlah kafilah Maros yang diutus sebanyak 40 orang. Kegiatan ini digelar di Parepare pada 27 April sampai 3 Mei.

“Dalam ajang lomba Al Quran tersebut, Maros mengikuti cabang lomba tilawah dewasa qari dan qariah, tilawah anak-anak qari dan qariah, serta hifsil 1 juz, 5 juz, 10 juz, 20 juz, 3 juz Al Quran,” katanya.

Sementara terkait peringatan Isra Mi’raj, Bupati Maros menyampaikan agar Peringatan Hari Besar Islam dilakukan lebih semarak. Kegiatan tersebur juga jangan hanya seremonial belaka, tetapi makna dari peringatan harus bisa dipetik untuk meningkatkan keimanan.

Peringatan Isra Mi’raj tersebut digelar dengan tema; ‘Dengan Hikmah Isra Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW, Kita Jadikan Salat Sebagai Kebutuhan dan Landasan Moral dalam Membentuk Pribadi yang Tawadhu’, dengan pembawa hikmah Isra Mi’raj Dr Taufik Sanusi Lc. (*Ilo-Tim Liputan Humas Maros)

Check Also

Di Ajang KPID Awards 2023, Bupati Maros dan LPPL Maros FM Raih Penghargaan

Maros–  Maros Menjadi Tuan Rumah penyelenggaraan Acara Malam Puncak KPID Award XVIII Tahun 2023. Sejumlah …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *