Maros– Ada sejumlah program prioritas untuk pemenuhan kebutuhan layanan publik dan peningkatan kesejahteraan masyarakat, aparatur pemerintah baik ASN mau pun non ASN yang menjadi perhatian khusus Bupati-Wakil Bupati Maros di masa pemerintahannya.
Terkhusus bidang pendidikan, pemerintah akan memberikan bantuan pendidikan bagi masyarakat tidak mampu, termasuk penghapusan iuran komite serta penganggaran perlengkapan sekolah, bantuan beasiswa serta pemberian insentif bagi tenaga pengajar honorer.
Bertempat di Baruga B Kantor Bupati, Bupati Maros HAS Chaidir Syam bersama Wakil Bupati Hj Suhartina Bohari menyerahkan Jasa Upah secara simbolis kepada Tenaga Pengajar SD dan SMP Non ASN, Senin (05/04/2021).
Masih pada kesempatan yang sama, dilakukan juga penyerahan Jasa Upah kepada Guru PAUD oleh Bunda PAUD Hj Ulfiah Nur Yusuf .
Terkait penerima jasa upah ini, pertimbangannya didasarkan pada kategori guru honor yang tidak terbayarkan upahnya dengan Dana BOS dan yang tidak terdaftar dalam Dapodik, Guru Honor yang bertugas di wilayah khusus (wilayah terjauh yang ada di Kabupaten Maros), Guru yang mengajar pada sekolah yang siswanya dibawah 50 orang dan Guru Kelompok Bermain/Guru PAUD.
Dalam Sambutannya, Bupati Menyampaikan, beliau bersama Wabup akan mengupayakan untuk lebih mensejahterakan Guru PAUD dan Tenaga Pengajar Non ASN. Tidak hanya itu, beliau juga akan memfasilitasi Rumah Dinas kepada Guru Non ASN yang bertugas di daerah terjauh dan terpencil.
“…..Jadilah pendidik yang baik dengan mengemban tugas sebaik-baiknya dengan penuh tanggung jawab” pesan Bupati di akhir pidato sambutannya. (DisKominfo)