Danlanud dan Ketua KPU Maros Sampaikan Himbauan Terkait Pilkada 2020

Maros – Pelaksanaan Upacara Hari Kesadaran Nasional Jumat (17/01/2020) di Lapangan Pallantikang kali ini, dipimpin Komandan Pangkalan TNI AU Sultan Hasanuddin,  H Haris Haryanto.  

Upacara dihadiri Bupati Maros  HM Hatta Rahman  bersama Unsur Forkopimda, Jajaran ASN Pemkab Maros serta unsur TNI – Polri.

Dalam sambutannya, Danlanud menyampaikan arti pentingnya Upacara Hari Kesadaran Nasional, disamping sebagai sarana mengenang momentum kemerdekaan bangsa dan Negara, juga sebagai sarana komunikasi pimpinan dan jajarannya dalam pelaksanaan tugas.

Hal lain yang disampaikan Danlanud yakni himbauan terkait pelaksanaan Pilkada khususnya di Kabupaten Maros:  “…..tahun ini kita akan melaksanakan Pilkada, untuk itu saya mengajak kepada masyarakat agar tetap menjaga tali silaturahmi, Pemilu dan Demokrasi akan terasa indah bila dilaksanakan dalam suasana damai. Sukses atau tidaknya Pemilu yang merupakan proses transisional kehidupan berpolitik ditentukan oleh kemampuan menjaga persatuan seluruh komponen masyarakat , termasuk di dalamnya peran Aparat Negara, baik sipil mau pun militer. “

Senada dengan yang disampaikan Danlanud, Ketua KPU Maros yang dalam acara tambahan seusai upacara turut menyampaikan himbauan terkait pelaksanaan Pilkada 2020 agar seluruh komponen masyarakat khususnya ASN, TNI/Polri dapat menjaga suasana tetap kondusif. Tak lupa, Ketua KPU sedikit menyinggung kode etik yang harus dipatuhi oleh para Aparatur Negara termasuk konsekuensi bila melanggar aturan terkait netralitas dalam Pemilu/Pilkada tersebut.  (DisKominfo)

Check Also

Upayakan Peningkatan Kualitas dan Cakupan Layanan Kesehatan Primer, Pemerintah Launching Program ILP di Maros

Maros_Pemerintah Kabupaten Maros hari ini resmi memulai program Integrasi Layanan Primer (ILP) di seluruh Puskesmas, …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *