Maros- Bupati Maros Ir. H. M. Hatta Rahman, MM. serta Forkopimda dan pejuang veteran melaksanakan ziarah dan tabur bunga di taman makam pahlawan Turikale Minggu (10/11/2019). Kegiatan tersebut merupakan salah satu rangkaian acara dalam rangka memperingati hari Pahlawan ke-74 tingkat kabupaten maros Sulawesi Selatan.
Acara peringatan hari Pahlawan ini merupakan hari yang istimewa karena kegiatan ini mengundang beberapa tentara veteran untuk mengenang perjuangan dan pengorbanan pahlawan mencapai kemerdekaan Indonesia, kegiatan ini mengandung beberapa makna diantaranya sebagai sejarah untuk mengingat kembali bahwa kemerdekaan RI diperoleh dan diperjuangkan anak-anak bangsa.
Meski terkesan sederhana dan relatif singkat, namun peringatan Hari Pahlawan tetap berlangsung hikmat. (DisKominfo)