Home / Ekonomi / Pemkab Maros Target Pendapatan Rp1,3 Triliun Pada Tahun 2018

Pemkab Maros Target Pendapatan Rp1,3 Triliun Pada Tahun 2018

Pemkab Maros menyerahkan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (R-APBD) tahun anggaran 2018 ke DPRD Maros, Kamis (26/10/2017).

Rancangan tersebut diserahkan oleh Bupati Maros Hatta Rahman kepada Ketua DPRD H.A.S Chaidir Syam dalam Rapat Paripurna DPRD Maros di Gedung Baruga A Kantor Bupati Maros.

Dalam R-APBD Maros 2018 itu, Bupati Maros menargetkan pendapatan sebesar Rp1,3 triliun. Rinciannya, Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebesar Rp202 miliar.

“PAD ini terdiri dari pajak daerah sebesar Rp104 miliar, retribusi Rp20,9 miliar, hasil pengelolaan kekayaan daerah Rp12 miliar dan lain-lain PAD yang sah sebesar Rp65,5 miliar,” ungkapnya.

Selanjutnya, dana perimbangan sebesar Rp927 miliar, lain-lain pendapatan yang sah sebesar Rp198 miliar. Lain-lain pendapatan tersebut terdiri dana hibah, dana bagi hasil pajak dari provinsi, penyesuaian dan otonomi.

Untuk belanja daerah tahun 2018 ditarget mencapai Rp1,3 triliun. Sebanyak Rp720 miliar di antaranya merupakan belanja tidak langsung dan Rp607 miliar merupakan belanja langsung.

“Kalau kita melihat komposisi atau struktur antar pendapatan dan belanja, maka terjadi sisa lebih sebesar Rp100 juta,” jelasnya.

Sementara H.A.S Chaidir Syam berharap, APBD Maros tahun 2018 ini bisa disahkan dengan tepat waktu seperti tahun sebelumnya. APBD Maros itu harus lebih berkualitas untuk kesejahteraan warga Maros.

“Kami berharap program yang tertuang dalam APBD 2018 dimanfaatkan dengan maksimal untuk kesejahteraan masyarakat Maros,” ujarnya.

Dalam paripurna selanjutnya, diagendakan pandangan umum setiap fraksi terkait rancangan APBD tahun 2018 ini. Setelah itu, akan dilakukan pembahasan APBD 2018 oleh setiap Komisi. (*)

Check Also

Upacara Peringatan Hari Pahlawan 2023, Bupati Maros Serahkan Bantuan Sembako ke Para Veteran Pejuang

Maros–  Bupati Maros Maros H.A.S. Chaidir Syam beserta jajarannya menyerahkan Bantuan Sembako secara Simbolis kepada …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

.