Home / Lainnya / Bupati Maros Apresiasi Peran PKK

Bupati Maros Apresiasi Peran PKK

Maros – Bupati Maros HM Hatta Rahman mengapresiasi partisipasi dan peran Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Maros selama ini yang telah menjadi menunjang program pembangunan Kabupaten Maros.

HKG ke-41 PKK Maros
Peringatan HKG ke-41 PKK Tahun 2013 Tingkat Kabupaten Maros. (Foto: Ilo)

Hal itu dikemukakanya saat menghadiri peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-41 tahun 2013 tingkat Kabupaten Maros di aula Al Markaz Maros, Kamis (11/4/2013). Peringatan ini mengangkat tema, mari kita wujudkan keluarga yang mandiri dan sejahtera melalui HKG PKK.

“Partisipasi dan peran PKK Maros itu salah satunya adalah membawa Maros masuk nominasi peraih piala Adipura, terutama melalui kegiatan pembinaan kerajinan olahan dari sampah,” ujarnya.

Bupati Maros juga menjelaskan, salah satu fokus pembangunan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Maros saat ini adalah pemberdayaan perempuan dengan membentuk Bagian Pemberdayaan Perempuan pada Sekretariat Daerah. Sebab perempuan saat ini senantiasa menjadi perhatian. Bahkan menjelang Pemilu, setiap Parpol juga memperhatikan kuota perempuan.

“Jadi ibu-ibu jangan beranggapan kalau dirinya tidak penting, mulai sekarang tingkatkan motivasi untuk bekerja dan berkarya menuju Maros yang lebih baik,” ujarnya.

Selain itu HM Hatta Rahman juga mengajak PKK untuk menggelar pameran karya PKK dari tiap desa untuk melihat apa saja kegiatan dan program yang telah PKK Maros kerjakan. Ucapan ini disambut tepuk tangan ratusan pengurus dan kader PKK se-Kabupaten Maros yang memenuhi ruangan. (Ilo)

Check Also

Antisipasi Potensi Bencana Banjir, Bupati Maros Pantau Langsung Kesiapsiagaan Posko BPBD Maros

Maros–  Kondisi curah hujan yang cukup tinggi disertai angin kencang di wilayah Maros membuat seluruh …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

.